kehidupan setelah kematian selalu membangkitkan rasa ingin tahu alias penasaran. bagaimana Alkitab menjelaskan ttg hal ini? dari beberapa ayat yg ditemukan, ada beberapa fakta yang menarik. misalnya:

Kisah orang kaya dan Lazarus (Lukas 16:19-31)
22 Kemudian matilah orang miskin itu, lalu dibawa oleh malaikat-malaikat ke pangkuan Abraham.
23 Orang kaya itu juga mati, lalu dikubur. Dan sementara ia menderita sengsara di alam maut ia memandang ke atas, dan dari jauh dilihatnya Abraham, dan Lazarus duduk di pangkuannya.

Tuhan Yesus menampakan diri kepada murid2Nya setelah kebangkitan (Yohanes 21:1-25)
12 Kata Yesus kepada mereka: "Marilah dan sarapanlah." Tidak ada di antara murid-murid itu yang berani bertanya kepada-Nya: "Siapakah Engkau?" Sebab mereka tahu, bahwa Ia adalah Tuhan.
13 Yesus maju ke depan, mengambil roti dan memberikannya kepada mereka, demikian juga ikan itu.
14 Itulah ketiga kalinya Yesus menampakkan diri kepada murid-murid-Nya sesudah Ia bangkit dari antara orang mati.

Percakapan Tuhan Yesus dengan orang Saduki tentang kebangkitan (Lukas 20:34-38)
34 Jawab Yesus kepada mereka: "Orang-orang dunia ini kawin dan dikawinkan,
35 tetapi mereka yang dianggap layak untuk mendapat bagian dalam dunia yang lain itu dan dalam kebangkitan dari antara orang mati, tidak kawin dan tidak dikawinkan.
36 Sebab mereka tidak dapat mati lagi; mereka sama seperti malaikat-malaikat dan mereka adalah anak-anak Allah, karena mereka telah dibangkitkan.
37 Tentang bangkitnya orang-orang mati, Musa telah memberitahukannya dalam nas tentang semak duri, di mana Tuhan disebut Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub.
38 Ia bukan Allah orang mati, melainkan Allah orang hidup, sebab di hadapan Dia semua orang hidup."

Kenaikkan Tuhan Yesus ke Sorga (Kisah Para Rasul 1:9-11)
9 Sesudah Ia mengatakan demikian, terangkatlah Ia disaksikan oleh mereka, dan awan menutup-Nya dari pandangan mereka.
10 Ketika mereka sedang menatap ke langit waktu Ia naik itu, tiba-tiba berdirilah dua orang yang berpakaian putih dekat mereka,
11 dan berkata kepada mereka: "Hai orang-orang Galilea, mengapakah kamu berdiri melihat ke langit? Yesus ini, yang terangkat ke sorga meninggalkan kamu, akan datang kembali dengan cara yang sama seperti kamu melihat Dia naik ke sorga."

Pertemuan Tuhan Yesus dengan Musa dan Elia (Lukas 9-29-31)
29 Ketika Ia sedang berdoa, rupa wajah-Nya berubah dan pakaian-Nya menjadi putih berkilau-kilauan.
30 Dan tampaklah dua orang berbicara dengan Dia, yaitu Musa dan Elia.
31 Keduanya menampakkan diri dalam kemuliaan dan berbicara tentang tujuan kepergian-Nya yang akan digenapi-Nya di Yerusalem.


Dari ayat2 di atas, ada beberapa point penting yg bisa kita pegang (percaya).

1. Setelah kematian orang percaya dibawa masuk ke dunia orang mati atau alam maut atau dikenal dengan Hades yang nyaman alias Firdaus alias pangkuan Abraham, berkumpul bersama orang2 kudus lainnya menantikan saat anak2 Allah dinyatakan (Roma 8:19), yaitu saat kedatangan Tuhan Yesus kedua kali. Sedangkan orang2 yg menolak Injil masuk ke Hades yang tidak nyaman spt orang kaya di Lukas 16.

2. Di Sorga tidak ada kawin-mengawinkan.

3. Sorga itu alam real, bukan alam roh! terbukti setelah kebangkitan, Tuhan Yesus dengan tubuh kemuliaan bisa makan, sarapan bareng murid2Nya. Juga diperkuat oleh pernyataan Tuhan Yesus sendiri kalo Ia Allah orang hidup (Lukas 20).

4. Di Sorga, tempat Allah Bapa sekarang bertahta, ada Henokh, Musa, Elia dan tentu Tuhan Yesus sendiri. Sedang ngapain? Misteri, mungkin lagi nyiapin tempat buat orang2 kudusnya yg bakal memerintah di KerajaanNya kelak dalam kekekalan.

5. Perhatikan cara Tuhan Yesus naik ke Sorga, tidak tiba2 menghilang, tapi tubuhNya terangkat naik ke atas sampai awan2 menutupinya. Bisa jadi ini menjelaskan kepada kita bagaimana nanti orang2 percaya akan menyambut kedatanganNya di awan2 saat repture. Tentu setelah tubuh kita diubah menjadi tubuh yang sempurna.